Daerah  

Sambut HUT TNI Ke-78, Personil Kodim 1505/Tidore Bersihkan Taman Makam Pahlawan

Dalam rangka menyambut HUT TNI Ke-78 Tahun 2023, Kodim 1505/Tidore menggelar Karya Bakti pembersihan Tempat Makam Pahlawan (TMP) yang berada di wilayah Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Jum’at (22/9/2023).

Kegiatan Pembersihan makam Pahlawan di pimpin oleh kepala staf Kodim (Kasdim) 1505/Tidore Mayor Inf Kusairi. Melibatkan Personil dari Polresta Tidore, Satpol PP Tikep dan Dinas Sosial Kota Tidore Kepulauan yang ikut andil dalam kegiatan tersebut.

Saat di konfirmasi oleh penerangan Kodim, Kasdim Mayor Inf Kusairi menyampaikan, bahwa kegiatan yang di laksanakan ini merupakan salah satu program kerja TNI AD khususnya bidang pembinaan teritorial dalam rangka menyambut HUT TNI ke-78 tahun 2023.

“Kegiatan karya bakti tersebut bertujuan untuk membangun solideritas dan soliditas yang kokoh antara TNI dengan pemerintah serta seluruh komponen masyarakat, dengan harapan kemanunggalan TNI dengan rakyat dapat terbina dengan baik”, katanya.

Ditempat yang sama Pasiter Kodim 1505/Tidore Letda Inf Ibrahim Tuhulele selaku koordinator lapangan mengutarakan “Semoga kedepan Setelah di bersihkan lokasi Makam pahlawan ini, agar bisa terawat dengan baik”,harapnya.

“Apabila ada kegiatan yang berhubungan dengan hari Nasional kita bisa gunakan lokasi ini untuk laksanakan upacara hari-hari Besar, tutur Pasiter.

Selain itu, “Kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian sosial terhadap lingkungan serta untuk menghormati jasa para pahlawan yang telah gugur dalam mempertahankan kemerdekaan bangsa Indonesia”, Pungkas Letda Inf Ibrahim Tuhulele.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *