Daerah  

MUSREMBANGDES Desa Cinangka Bahas Penyusunan RAPDes Tahun 2026

MUSREMBANGDES Desa Cinangka Bahas Penyusunan RAPDes Tahun 2026

Kabupaten Bogor, Radarnusantara.net,- 16 September 2025 – Pemerintah Desa Cinangka, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrembangdes) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Desa (RAPDes) Tahun Anggaran 2026.

Kegiatan yang berlangsung di aula desa tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Desa Cinangka, Abdurahman,MPd. serta dihadiri perangkat desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh masyarakat, perwakilan RT/RW, kader PKK, karang taruna, hingga unsur kelembagaan desa lainnya.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Abdurahman menegaskan bahwa Musrembangdes merupakan forum strategis untuk menyerap aspirasi masyarakat sekaligus menyusun program pembangunan yang sesuai dengan kebutuhan warga.

> “Kami ingin memastikan bahwa setiap usulan masyarakat dapat ditampung dan menjadi dasar dalam penyusunan RAPDes 2026. Prinsipnya, pembangunan harus berorientasi pada kepentingan bersama dan berkelanjutan,” ujar Abdurahman.

MUSREMBANGDES Desa Cinangka Bahas Penyusunan RAPDes Tahun 2026

Beberapa isu prioritas yang mengemuka dalam forum ini antara lain peningkatan infrastruktur jalan desa, penguatan sektor pertanian, pemberdayaan ekonomi masyarakat, hingga peningkatan kualitas layanan kesehatan dan pendidikan. Seluruh usulan akan dibahas secara mendalam agar dapat diselaraskan dengan kebijakan pemerintah daerah dan kemampuan anggaran desa.

Musrembangdes Cinangka Tahun 2025 ini diharapkan mampu melahirkan dokumen RAPDes 2026 yang partisipatif, transparan, dan akuntabel. Dengan demikian, pembangunan desa ke depan dapat berjalan sesuai visi dan misi desa, sekaligus mendukung program pembangunan Kabupaten Bogor secara menyeluruh.( Awal )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *