TNI AD  

Sasaran tambahan, Satgas TMMD bangun akses jembatan didusun Budi Daya

Kutai Kartanegara. radarnusantara.net – Satuan penugasan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 122 didesa Kertabuana yang dilaksanakan Kodim 0906/Kutai Kartanegara Kembali bangun akses pertanian berupa jembatan didusun Budi Daya RT. 21 sebagai sektor sasaran tambahan. Selasa’ 22 Oktober 2024

Sasaran tambahan, Satgas TMMD bangun akses jembatan didusun Budi Daya

Masuk pada minggu ketiga pelaksanaan TMMD didesa Kertabuana, Kodim 0906/Kutai Kartanegara kembali progres pembangunan jembatan sebagai akses warga didusun Budi Daya untuk menuju keareal pertaniannya.

Pembangunan jembatan itu sendiri saat ini masih dalam progres tahap permulaan, dimana anggota Satgas dan warga masih berjibaku menyiapkan prasarana pembangunan jembatan yang nantinya dijadikan akses utama warga dusun Budi Daya dalam melakukan aktifitas keareal persawahan.

Menurut Kapten Kav. Auro Eddy Zakaria, S.T.Han., M.H.I. selaku Danki Satgas TMMD bahwa pembangunan jembatan didusun Budi daya merupakan salah satu sasaran tambahan dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 122 didesa Kertabuana.

“Pembangunan jembatan yang nantinya dijadikan akses untuk menuju keareal persawahan merupakan sasaran tambahan kegiatan TMMD dan saat ini progres pengerjaannya sedang dilaksanakan oleh anggota Satgas bersama dengan warga”, tutup Kapten Auro.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *