Daerah  

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Kodim 1710/Mimika Gelar Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Timika, radarnusantara.net – Kodim 1710/Mimika menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H/2026 M pada Jumat (23/1/2026). Kegiatan ini diikuti oleh keluarga besar Kodim 1710/Mimika yang beragama Islam, terdiri dari prajurit TNI, PNS, serta anggota Persit Kartika Chandra Kirana.

Peringatan Isra Mi’raj berlangsung khidmat dengan rangkaian kegiatan keagamaan, diawali pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan dilanjutkan tausiyah yang disampaikan oleh ustadz Irfan.

Dalam ceramahnya, ustadz Irfan menjelaskan bahwa peristiwa Isra Mi’raj merupakan perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa hingga Sidratul Muntaha, yang menjadi momentum turunnya perintah salat lima waktu bagi umat Islam.

Ustadz juga menekankan pentingnya salat sebagai tiang agama yang membentuk keimanan, kedisiplinan, dan akhlak mulia, sehingga peringatan Isra Mi’raj diharapkan mampu meningkatkan ketakwaan dan pengamalan nilai-nilai Islam dalam kehidupan sehari-hari. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *