SAMARINDA.radarnusantara – Kodim 0913/PPU menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah/2026 Masehi yang dipimpin langsung oleh Dandim 0913/PPU Letkol Inf Andhika Ganessakti didampingi Kasdim 0913/PPU Mayor Arm Antha Hi Jusuf, S.E beserta jajaran perwira staf dan para Danramil dalam satuan dan bertempat di Mushola At Taqwa Makodim 0913/PPU Jl Propinsi KM 09 Nipah-nipah Kec Penajam Kab PPU.Rabu (21/1/2026)

Peringatan Isra Mi’raj kali ini mengusung tema “Isra Mi’raj Dengan Meneladani Akhlak Muia Rasulullah SAW Membentuk Karakter Prajurit Yang Prima Guna Menuju Indonesia Maju,”
Dandim 0913/PPU Letkol Inf Andhika Ganessakti dalam sambutannya menyampaikan peringatan Isra Mi’raj merupakan momentum penting bagi seluruh prajurit untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sekaligus meneladani akhlak mulia Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari.
Menurutnya, nilai-nilai keteladanan Rasulullah SAW sangat relevan untuk membentuk karakter prajurit TNI yang profesional, berintegritas, dan memiliki moral yang kuat dalam menjalankan tugas pengabdian kepada bangsa dan negara.“Kegiatan ini diharapkan mampu menjadi pengingat bagi seluruh prajurit agar senantiasa menjadikan akhlak Rasulullah SAW sebagai pedoman dalam bersikap dan bertindak, baik dalam kedinasan maupun kehidupan bermasyarakat,” ujarnya.

Melalui peringatan Isra Mi’raj ini, Dandim berharap seluruh personel dapat semakin menginternalisasi nilai-nilai spiritual dalam setiap pelaksanaan tugas, sehingga mampu memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa, dan negara.
Sementara itu, Ustadz Taufiqurrahman Sakka, S.Pd dalam ceramahnya menyampaikan, yang merupakan Ketua Yayasan Pondok Pesantren Hidayatullah Penajam Paser Utara (PPU) beliau menjelaskan bahwa peristiwa Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW merupakan peristiwa agung yang menjadi dasar diwajibkannya salat lima waktu bagi umat Islam.Ustadz Taufiqurrahman menekankan bahwa sholat merupakan ibadah yang memiliki keterkaitan erat dengan keberhasilan Kita sebagai Prajurit dalam bertugas .Kegiatan yang berlangsung khidmat ini ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Taufiqurrahman Sakka, S.Pd untuk kedamaian bangsa dan kelancaran tugas TNI AD dalam menjaga kedaulatan NKRI sepanjang tahun 2026.(Mur)

