Tidore Kepulauan – Babinsa Koramil 1505-04/Oba Kodim 1505/Tidore, Kopda Sahrun, bersama masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan lapangan sepak bola di Desa Toseho, Kecamatan Oba, Kota Tidore Kepulauan, pada Jumat (23/1/2026).
Kegiatan pembersihan tersebut meliputi pemotongan rumput liar, pengangkutan sampah, serta perapihan area sekitar lapangan agar dapat digunakan kembali dengan nyaman oleh masyarakat, khususnya para pemuda dalam beraktivitas olahraga.
Kopda Sahrun mengatakan bahwa kegiatan kerja bakti ini merupakan bentuk kepedulian TNI melalui Babinsa dalam mendukung fasilitas umum desa serta mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Lapangan sepak bola merupakan sarana olahraga dan tempat berkumpulnya masyarakat. Dengan adanya kerja bakti ini, diharapkan lapangan dapat dimanfaatkan secara maksimal dan menumbuhkan semangat kebersamaan,” ujar Kopda Sahrun.
Melalui kegiatan ini, diharapkan tercipta lingkungan desa yang bersih, sehat, serta memperkuat hubungan silaturahmi antara TNI dan masyarakat, pungkas Kopda Sahrun.***

